Mencium Bau Rumput Bisa Hilangkan Stres

BRISBANE – Rumput segar yang baru dipotong melepaskan senyawa kimia yang bila terhirup akan membuat rileks dan gembira. Itulah sebabnya, mencium aroma rumput dan tumbuhan ketika sedang berjalan di taman atau pegunungan akan membuat kita merasa nyaman.
Hal ini diungkapkan oleh para peneliti dari University of Queensland, Brisbane, Australia. Senyawa kimia yang terkandung dalam aroma rumput selain bisa meredakan ketegangan juga berfungsi mencegah penurunan kemampuan mental pada saat usia lanjut.
Ilmuwan mengklaim bahwa aroma yang dilepaskan rumput bekerja langsung pada otak. Terutama mempengaruhi bagian otak bernama amygdala dan hippocampus yang berhubungan dengan emosi dan daya ingat.
“Kedua area ini bertanggung jawab dalam respons pertahanan dan sistem endokrin, yang mengontrol pelepasan hormon stres seperti corticosteroid,” kata Dr Nick Lavidis, seperti dikutip dari Science Alert, Kamis (3/9/2009).
Oleh karenanya, penelitian yang memakan waktu hingga tujuh tahun ini kemudian menciptakan parfum dengan aroma rumput yang baru dipangkas untuk membantu melepaskan stres dan meningkatkan daya ingat.
Lavidis kemudian menjelaskan bahwa stres terbagi dalam dua kategori. Pertama, stres ketika seseorang akan melakukan sesuatu atau saat seseorang harus berusaha sebaik mungkin demi mendapatkan hasil terbaik. Namun menurut Lavidis, stres ini disebut sebagai bentuk stres yang baik.
Sementara stres kategori kedua merupakan stres parah yang bisa memicu tingginya tekanan darah, sifat pelupa, dan melemahkan sistem kekebalan tubuh.
“Stres jenis ini bisa merusak hippocampus dengan mengurangi hubungan antara sel-sel yang berkomunikasi sehingga berdampak pada hilangnya ingatan,” kata Lavidis.
Untuk itu, Lavidis menyarankan agar orang yang terkena stres ini menghirup senyawa kimia yang dilepaskan oleh rumput segar atau pepohonan yang rindang. (rah)
Tips Mudik Aman di Angkutan Umum
ANDA akan mudik menjelang hari Lebaran nanti? Hati-hati, sekarang banyak penjahat yang bermuka manis. Kalau tidak hati-hati, Anda bisa menjadi korban kejahatan.
Berikut ini adalah sejumlah tips mudik dengan aman seperti disampaikan Kepala Bidang Humas Kepolisian Daerah Metropolitan Jakarta Raya Komisaris Besar I Ketut Untung Yoga Ana:
1.Jangan mudah menerima tawaran makanan ataupun minuman dari seseorang yang belum Anda kenal dengan baik agar tidak jadi korban kejahatan pembiusan.
2. Jangan menyahut apabila disapa atau ditepuk oleh orang yang tidak Anda kenal.
3. Hindari mengenakan perhiasan mencolok atau membawa uang berlebihan. Ini bisa merangsang orang berbuat jahat, terutama dalam keramaian seperti di terminal dan stasiun.
4. Barang bawaan juga sebaiknya dikemas sedemikian rupa sehingga dengan mudah dibawa dan diawasi.
5. Untuk menghindari kejahatan seksual atau pelecehan, sebaiknya kaum perempuan yang akan mudik juga menjaga penampilan dengan berdandan sewajarnya saja.
6. Terakhir, pilihlah jasa angkutan umum dengan cermat, terutama perusahaan angkutan yang sudah dikenal memberi pelayanan baik. (HIN)
SUMBER : Kompas.com
Cara Gampang Bikin Facebook Menempel di Ponsel
TEMPO Interaktif, Jakarta – Beberapa produsen ponsel kini jorjoran menyediakan aplikasi baru. Salah satu yang jadi barang jualan adalah aplikasi Facebook dan jaringan pertemanan lainnya. Mereka memang jeli melihat meroketnya jumlah pengguna jaringan tersebut.
Alhasil, sejumlah ponsel keluaran terbaru telah memiliki aplikasi Facebook. Mereka menyebutnya Facebook Connect. Jadi konsumen tidak perlu lagi menjangkaunya melalui browser atau peramban, yang membuat lelet melongok status. Berikut ini informasi dan beberapa tip aplikasi Fasebook untuk ponsel.
iPhone: Dari 2.0 ke 3.0
Aplikasi Facebook untuk iPhone bisa diperoleh di App Store maupun diunduh lewat situs Facebook. Aplikasi ini sudah dikembangkan dalam beberapa versi, misalnya versi 2.0 sampai 2.2 dan yang akan segera meluncur versi 3.0. Apple membuatnya rapi sistematis.
Menu-menu yang terdiri atas Newsfeed, Profile, Friends, Inbox, Chat, Request, Events, Photos, dan Pages disusun vertikal dalam tiga deret. Dari tampilan menu pengguna bisa langsung melihat berapa pesan di Inbox dan notifikasi yang akan muncul pada bagian terbawah layar.
Cara mendapatkan aplikasi ini tidak sulit. Unduh dan instal di iPhone lewat Facebook atau App Store. Setelah itu, tinggal mengisi nama akun dan kata kunci. Namun, versi untuk iPhone ini memiliki beberapa kelemahan. Lambat dioperasikan dan bermasalah. Misalnya pada versi 2.1 aplikasi ini hang jika pengguna mengakses menu tertentu, seperti notifikasi atau ketika hendak menampilkan seluruh foto.
Pada versi 3.0, kabarnya akan dibekali menu yang lebih lengkap. Misalnya Events, dan pengguna dapat langsung melakukan RSVP. Menu lainnya yang ditambahkan adalah Notes, Pages, Create New Photo Albums, Upload Photos to Any Album, dan lainnya sampai 15 menu baru.
BlackBerry Versi 1.6
Aplikasi terbaru Facebook untuk BlackBerry adalah versi 1.6. Versi ini lebih canggih dibanding sebelumnya karena dilengkapi fungsi sinkronisasi otomatis untuk menu tertentu, seperti kontak dan kalender. Versi ini juga mengubah cara-cara mengakses menu Facebook yang sudah biasa.
Sebagai contoh, untuk menuliskan komentar pada foto dalam sebuah album, pengguna harus mengklik foto tersebut. Setelah itu, akan muncul barisan menu yang bisa dipilih. Cara ini hampir sama dengan cara mengakses menu pada ponsel.
Ada pula dukungan Feed, Wall Updates, melihat dan berkomentar pada dinding teman, atau menampilkan serta mengomentari foto. Tak hanya itu, terdapat 16 macam bahasa termasuk, bahasa Indonesia.
Sayangnya, hanya BlackBerry yang memiliki memori 64 megabita dan sistem operasi seri 4.2 atau setelahnya yang dapat memakai versi 1.6. Aplikasi ini juga tidak bisa dijalankan di perangkat yang navigasinya masih berbentuk roda.
Pengguna versi 1.6 dapat pula mengkoneksikan akun Facebook dengan aplikasi BlackBerry Calendar, BlackBerry Message, dan BlackBerry Connect. Jika aplikasi ini diaktifkan, beberapa hal akan dilakukan ponsel BlackBerry Anda:
– Setiap kontak baru ditambahkan di Facebook otomatis masuk ke daftar kontak BlackBerry. Demikian juga perubahan foto profil dan informasi teman-teman di Facebook. Sebaliknya untuk menemukan teman baru, daftar kontak di BlackBerry akan dikirimkan ke Facebook.
– Setiap ada notifikasi baru muncul di Facebook, notifikasi ini akan muncul juga di aplikasi Facebook Message.
– Ketika ada event baru yang dikirimkan ke akun Facebook pengguna, event ini langsung dimasukkan ke daftar Facebook Calendar.
Hanya Nokia Symbian
Meski pengguna ponsel Nokia terbesar jumlahnya, sayang, belum banyak aplikasi Facebook pada ponsel ini. Berikut ini beberapa pilihan yang dapat dipertimbangkan:
– FBook dari MessMo. Versi gratis dari aplikasi ini bisa diperoleh di http://www.nokiasymbianthemes.com/. Aplikasi ini dilengkapi fitur cukup lengkap. Pengguna bisa mengirimkan gambar atau video dan tindakan lainnya langsung dari ponsel. Aplikasinya cukup ringan karena berbasis Java dan tidak menyerap banyak pulsa. Perangkat yang bisa menjalankan aplikasi ini adalah Symbian S60 edisi ketiga dan S40.
– Baru-baru ini Nokia meluncurkan aplikasi resmi. Tampilannya mirip aplikasi Facebook yang dipasangkan pada seri Nokia N97. Aplikasi ini bisa diunduh secara gratis via Ovi Store. Hampir semua fitur umum di Facebook bisa dijalankan, termasuk mengunggah foto dan video, membuat album foto, menjadi fan dari Pages, atau menerima notifikasi di ponsel. Namun, aplikasi terbaru ini hanya diperuntukkan bagi ponsel-ponsel Nokia yang berbasis Symbian S60 edisi kelima, seperti Nokia N97 dan Nokia 5800 Xpress Music.
Facebook di PDA atau Ponsel Windows Mobile
Berbeda dengan Symbian, aplikasi Facebook untuk sistem operasi Windows Mobile cukup banyak. Bahkan Microsoft juga menciptakan aplikasi yang bisa diunduh secara gratis situs mereka: http://www.microsoft.com/.
– Facebook App dari Microsoft memiliki fungsi yang lengkap dan tampilan khas Windows Mobile. Selain fungsi standar, seperti menulis pesan, dengan aplikasi ini pengguna bisa mengunggah foto dan video langsung dari ponsel. Fungsi lainnya termasuk memperbarui profil. Aplikasi ini bisa dijalankan di perangkat bersistem operasi Windows Mobile standar maupun profesional. Namun, aplikasi ini sangat lambat ketika dijalankan.
– Selain versi untuk windows 6.1, Microsoft juga mengembangkan aplikasi untuk Windows Mobile 6.5, yang sudah bisa diunduh di situsnya. Namun, ini baru versi uji coba sehingga masih banyak kelemahan. Misalnya aplikasinya tidak bisa diinstal di kartu memori. Namun, aplikasi ini memiliki fitur yang menarik. Salah satunya, pengguna bisa langsung menelepon dari halaman Phonebook yang ada di Facebook.
– FriendMobilizers dari Macrospecs salah satunya. Kelebihan aplikasi ini, tampilannya sederhana tapi fungsinya cukup lengkap. Misalnya melihat profil, mem-poke, menulis di wall, menampilkan foto dan lainnya. Notifikasi dari Facebook juga akan muncul pada layar utama ponsel. Kekurangannya, aplikasi ini belum memiliki fungsi mengunggah foto. FriendMobilizers bisa diakses di http://www.faceofmobile.com.
Facebook di Ponsel Android
Yang sudah meluncur sampai saat ini adalah Bloo, aplikasi Facebook yang berjalan di sistem operasi Android. Bloo pertama kali diluncurkan dengan versi 1.3 dan akan diperbaiki dalam versi berikutnya 1.3.1.
Kelebihan aplikasi ini pada kecepatannya. Salah satu fiturnya bahkan memungkinkan pengguna mencari dan menampilkan foto di galeri mereka dengan mudah.
Meski begitu, pengguna Bloo kesulitan jika ingin berpindah dari satu foto ke foto yang lainnya. Juga belum semua fitur pada Facebook bisa dijalankan. Bloo juga tidak gratis. Aplikasi ini bisa didapatkan di Android Market dengan harga US$ 1,49.
Sebelum Bloo, sebenarnya ada fBook besutan Next Mobile Web. Fitur unik yang ada di fBook adalah notifikasi yang dirancang agar bekerja layaknya push-mail. Pengguna bisa mengatur setiap berapa waktu sekali ponsel memeriksa apakah ada notifikasi baru.
Pengguna juga bisa mengatur agar, setiap muncul notifikasi, ponsel mengeluarkan bunyi dering atau bergetar. Kelemahan juga menyertai aplikasi ini. Keluhan yang sering muncul adalah halaman Facebook dengan menggunakan aplikasi ini sering kali ter-sign out dengan sendirinya.
WordPress Vs Blogger

- Banyak ribuan template yang disediakan untuk WordPress
- WordPress dapat dikembangkan oleh pengembangnya
- Banyak tersedia ratusan widget untuk WordPress
- WordPress dapat dibuat Full SEO Friendly dengan SEO Widget
- Ada template magazine yang dapat membuat tampilan terlihat proffesional
- Control Panel yang lebih advanced
- Harus membayar hosting jika ingin custom domain
- Dapat di hack
- Bandwidth dan diskspace terbatas (setiap web hosting berbeda-beda)
- Jika banyak plugin yang di install menjadi lambat
- Tidak membutuhkan tempat hosting
- Impossible untuk di hack
- Bandwidth dan diskspace unlimited
- Dapat dipasang javascript
- Lebih mudah untuk di optimized
- Banyak pilihan gadget
- Sedikit sekali pengembang dan designer Blogger dibandingkan dengan WordPress
- Tidak dapat membuat sub-kategori untuk SEO lebih baik
- Template yang tersedia biasa saja
Daftar Makanan Peningkat Gairah Seks

Liputan6.com, California: Ada makanan yang meningkatkan energi, mengasah memori dan bahkan memerangi kegemukan. Namun, daftar makanan berikut ini untuk tujuan seksualitas anda. Makanan ini dapat meningkatkan gairah seks sehingga akan lebih lincah dalam berhubungan dengan pasangan. Berikut daftar makanan peningkat gairah seks yang dilansir Cosmopolitan:
1. Cabai Merah Pedas
Capsaicin adalah bahan kimia yang ditemukan pada cabai yang dapat meningkatkan sirkulasi darah dan akhirnya merangsang syaraf. Dengan memakan makanan ini, kehidupan seks Anda akan terasa lebih hidup.
2. Asparagus dan Alpukat
Vitamin E yang terdapat dalam sayur dan buah-buahan hijau dapat membantu tubuh menghasilkan hormon testosteron, estrogen, dan progesteron yang beredar dalam darah. Makanan ini dapat merangsang gairah seksual seperti membesarnya klitoris dan menghasilkan pelumas vagina.
3. Pisang
Alasan lain untuk berpikir tentang seks adalah ketika Anda memainkan bibir dan lidah serta menyelimuti seluruh bagian pada buah yang berbentuk seperti alat kelamin pria tersebut. Chiquitas mengirim kalium, gizi yang penting untuk kekuatan otot atau saraf. Sehingga ketika orgasme, kontraksinya akan lebih sering.
4. Coklat
Jangan khawatir akan gemuk pada cemilan yang satu ini, karena coklat mengandung kimia phenylethylamine. Sebuah perangsang yang dapat menyulap Anda memiliki perasaan sejahtera dan gembira saat berhubungan seks. Dan seks akan tampak seperti gagasan yang menakjubkan bila dilakukan.
5. Kerang
Kita tahu bahwa kerang sebagai zat perangsang nafsu birahi. Kerang kaya akan zat besi dan mineral pembuat testosteron, yang menghubungkan pada kemudi seks tingkat tinggi.
6. Delima
Delima mengandung antioksidan yang melindungi lapisan darah. Akibatnya darah akan lebih mudah mengalir. Hasilnya, menaikkan sensitifitas pada alat kelamin.
7. Anggur Merah
Disamping dapat membuat Anda lebih santai dibanding pijatan, anggur merah juga mengandung resveratrol. Sebuah antioksidan yang dapat membantu meningkatkan aliran darah dan memperbaiki peredaran sebelum dan selama berhubungan seks.
8. Salmon and Buah Kenari
Mereka dikemas dengan omega 3 yang menjaga produksi hormon seks pada puncaknya. Biji labu juga mengandung bahan yang berkualitas meningkatkan gairah.
9. Vanilla
Melahap es krim vanila dengan rasa kacang yang manis pada saat makan malam sangat baik untuk membuat Anda bergairah. Vanilla dipercaya merangsang saraf sehingga membuat sensasi seksualitas terasa lebih baik.
10. Semangka
Buatlah koktail semangka, sebab sari buahnya mengandung phytonutrient citrulline, yang berperan penting sebagai tambahan yang banyak mengandung asam nitrat dalam tubuh. Hal itu menyebabkan pembuluh darah menjadi lebih santai dan peredaran darah menjadi lancar. Akibatnya, Anda mendapatkan lebih banyak getaran dalam beberapa waktu.(AND)














