Info Berita Rekan

OcehanBocahDiTengahRimbaNyaDunia

Dialog Kentongan RRI Tarakan: Tekan Angka Kecelakaan Lalu Lintas 2025

Dalam upaya meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keselamatan berlalu lintas, Jasa Raharja Cabang Tarakan bekerja sama dengan Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Tarakan dan Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Tarakan menggelar sosialisasi keselamatan lalu lintas melalui siaran langsung di Radio Republik Indonesia (RRI) Tarakan.

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai pentingnya tertib berlalu lintas, mengurangi angka kecelakaan, serta meningkatkan pemahaman terkait hak dan kewajiban pengguna jalan. Kepala Jasa Raharja Cabang Tarakan, Rd. Saeful Kamal Apandi menyampaikan bahwa “Kami terus berupaya mengedukasi masyarakat tentang pentingnya disiplin dalam berkendara serta bagaimana Jasa Raharja hadir untuk memberikan perlindungan kepada korban kecelakaan lalu lintas,” ujarnya.

Sementara itu, perwakilan dari Satlantas Polres Tarakan menekankan pentingnya mematuhi aturan lalu lintas, seperti menggunakan helm bagi pengendara motor, tidak berkendara dalam kondisi mengantuk atau terpengaruh alkohol, serta mematuhi batas kecepatan yang ditentukan.

Dari sisi Dinas Perhubungan, pihaknya juga menyampaikan berbagai program yang telah dijalankan untuk meningkatkan keselamatan transportasi di Kota Tarakan, termasuk perbaikan infrastruktur jalan serta pemasangan rambu-rambu lalu lintas di titik-titik rawan kecelakaan.

Melalui sosialisasi ini, diharapkan masyarakat Kota Tarakan semakin sadar akan pentingnya keselamatan berkendara dan dapat turut serta dalam menciptakan lalu lintas yang tertib serta mengurangi risiko kecelakaan di jalan raya

2 June 2025 Posted by | Rekan Media | Leave a comment

Sinergi Jasa Raharja Cabang Tarakan dan TASPEN: Tingkatkan Pelayanan JKK ASN Wilayah Provinsi Kaltara

Dalam upaya meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, PT Jasa Raharja Cabang Tarakan menjalin sinergitas strategis dengan PT Taspen (Persero). Sinergitas ini bertujuan untuk mempercepat dan mempermudah proses santunan bagi aparatur sipil negara (ASN) yang mengalami kecelakaan lalu lintas.

Kepala Jasa Raharja Cabang Tarakan, Rd. Saeful Kamal Apandi menyampaikan bahwa “Melalui sinergi ini, kami berharap dapat menciptakan layanan yang lebih cepat, mudah, dan transparan bagi masyarakat”.

Sementara itu, pihak Taspen juga menyambut baik kolaborasi ini juga diharapkan mampu memberikan layanan yang lebih terintegrasi melalui sistem yang lebih efisien dan tepat waktu. “Kolaborasi ini merupakan langkah strategis untuk memastikan bahwa hak-hak masyarakat yang membutuhkan layanan yang dapat terpenuhi dengan baik,”

Sinergi ini juga meliputi edukasi dan sosialisasi kepada aparatur sipil negara terkait hak-hak yang bisa diperoleh dari Jasa Raharja dan PT Taspen. Kedua lembaga akan terus berkolaborasi dalam berbagai program yang bertujuan untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat, terutama bagi aparatur sipil negara (ASN).

Melalui Sinergitas ini, Jasa Raharja dan Taspen berkomitmen untuk terus berinovasi dalam meningkatkan layanan, termasuk memanfaatkan teknologi digital guna mempercepat proses administrasi dan klaim.

2 June 2025 Posted by | Rekan Media | Leave a comment

Sinergi Jasa Raharja Cabang Tarakan Bersama Bapenda Kaltara: Peningkatan Pendapatan Daerah

Dalam upaya meningkatkan pendapatan daerah dan optimalisasi pelayanan kepada masyarakat, Jasaraharja Cabang Tarakan bersama Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) menjalin sinergi strategis. Kolaborasi ini bertujuan untuk mengoptimalkan penerimaan pajak kendaraan bermotor serta meningkatkan kesadaran masyarakat dalam memenuhi kewajibannya.

Sinergitas antara kedua lembaga ini diwujudkan dalam bentuk koordinasi intensif, sosialisasi kepada masyarakat, serta penerapan sistem digital yang mendukung efektivitas pelayanan. Kepala Jasa Raharja Cabang Tarakan, Rd. Saeful Kamal Apandi, menegaskan bahwa kerja sama ini akan memberikan manfaat bagi peningkatan pendapatan asli daerah (PAD) serta memperkuat sistem administrasi yang lebih transparan dan efisien.

“Kami berkomitmen untuk terus bersinergi dengan Bapenda Provinsi Kaltara guna meningkatkan kepatuhan masyarakat dalam membayar pajak kendaraan. Hal ini juga sejalan dengan visi Jasaraharja dalam memberikan perlindungan dan manfaat yang lebih luas bagi masyarakat,” ujar Rd. Saeful Kamal Apandi.

Kepala Bapenda Provinsi Kaltara, Dr. Tomy, S.E., M.Si, menyampaikan apresiasinya terhadap upaya Jasaraharja dalam mendukung optimalisasi pendapatan daerah. Menurutnya, kolaborasi ini tidak hanya meningkatkan penerimaan pajak kendaraan bermotor, tetapi juga membantu pemerintah daerah dalam merancang kebijakan yang lebih efektif dan berbasis data.

Sebagai langkah konkret, kedua instansi akan menggelar berbagai program sosialisasi, termasuk jemput bola ke daerah-daerah terpencil guna memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam membayar pajak kendaraan. Selain itu, integrasi sistem pembayaran secara online diharapkan dapat mempercepat proses administrasi dan memberikan kenyamanan bagi wajib pajak.

2 June 2025 Posted by | Rekan Media | Leave a comment

Sinergitas Jasa Raharja Cabang Tarakan Bersama UPTD Pelabuhan Tengkayu I: Peningkatan Pelayanan Masyarakat

Dalam upaya meningkatkan pelayanan dan keselamatan masyarakat, Jasa Raharja Cabang Tarakan berkolaborasi dengan UPTD Pelabuhan Tengkayu I untuk menciptakan sinergitas yang lebih baik dalam memberikan perlindungan bagi para penumpang kapal dan pengguna jasa pelabuhan di Tarakan.

Kolaborasi ini diwujudkan dalam berbagai program yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran keselamatan transportasi laut, kepastian perlindungan asuransi bagi penumpang, serta peningkatan layanan bagi masyarakat yang menggunakan pelabuhan sebagai sarana transportasi utama. Salah satu langkah konkret yang diambil adalah penyediaan layanan informasi terkait asuransi Jasa Raharja di area Pelabuhan Tengkayu I, sehingga para penumpang dapat memahami hak dan perlindungan yang mereka miliki saat menggunakan transportasi laut.

Kepala Jasa Raharja Cabang Tarakan, Rd. Saeful Kamal Apandi, menyampaikan bahwa kerja sama ini merupakan langkah penting dalam memastikan setiap penumpang mendapatkan perlindungan yang optimal. “Kami terus berupaya meningkatkan pelayanan dan memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya asuransi transportasi. Dengan kerja sama ini, kami berharap masyarakat lebih sadar akan manfaat perlindungan Jasa Raharja,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala UPTD Pelabuhan Tengkayu I, Muhammad Roswan, menambahkan bahwa pihaknya sangat mendukung inisiatif ini sebagai bagian dari upaya meningkatkan keselamatan dan kenyamanan pengguna pelabuhan. “Pelabuhan merupakan gerbang utama mobilitas masyarakat Tarakan. Dengan adanya sinergi bersama Jasa Raharja, kami berharap keselamatan dan kesejahteraan penumpang dapat lebih terjamin,” katanya.

Diharapkan, kolaborasi ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya keselamatan transportasi serta mempercepat proses penanganan jika terjadi kecelakaan.

2 June 2025 Posted by | Rekan Media | Leave a comment

Sinergi Jasa Raharja Cabang Tarakan Bersama UPTD Samsat Tarakan: Optimalisasi Pajak Kendaraan Bermotor Tahun 2025 di BorneoTV

Jasa Raharja Cabang Tarakan bersama UPTD Samsat Tarakan terus memperkuat sinergi dalam meningkatkan kepatuhan pembayaran pajak kendaraan bermotor di tahun 2025. Upaya ini dilakukan melalui berbagai strategi, termasuk sosialisasi kepada masyarakat, penguatan sistem digitalisasi, serta optimalisasi pelayanan salah satunya melalui talk show di Borneo TV.

Kepala Jasa Raharja Cabang Tarakan, Rd. Saeful Kamal Apandi mengungkapkan bahwa kolaborasi ini bertujuan untuk meningkatkan kepatuhan masyarakat dalam membayar pajak kendaraan. “Kami terus berinovasi dalam memberikan kemudahan kepada masyarakat dalam melakukan pembayaran pajak kendaraan bermotor, termasuk melalui layanan digital dan program jemput bola,” ujar beliau.

Sementara itu, Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Samsat Tarakan, Irawan, menambahkan bahwa pihaknya akan mengoptimalkan layanan digital dan jemput bola untuk meningkatkan kepatuhan masyarakat dalam membayar pajak kendaraan. “Kami akan memperbanyak sosialisasi dan inovasi, seperti layanan pembayaran online serta program door-to-door bagi wajib pajak yang mengalami kendala dalam membayar pajak kendaraan,” jelas Irawan.

Ke depan, Jasa Raharja dan Samsat Tarakan akan terus memperkuat kerja sama serta meningkatkan layanan guna mencapai target pendapatan pajak kendaraan yang lebih tinggi. Dengan sinergi yang kuat, diharapkan pendapatan pajak kendaraan di Tarakan dapat terus meningkat, mendukung pembangunan infrastruktur serta kesejahteraan masyarakat secara keseluruhan.

2 June 2025 Posted by | Rekan Media | Leave a comment

Kolaborasi Strategis: Jasa Raharja Cabang Tarakan Kunjungi Kantor BPJS Ketenagakerjaan (Jamsostek) Cabang Tarakan

Sebagai upaya memperkuat sinergi antar lembaga dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, Jasa Raharja Cabang Tarakan melakukan kunjungan dan silaturahmi ke kantor BPJS Ketenagakerjaan Cabang Tarakan.

Kepala Jasa Raharja Cabang Tarakan, Rd. Saeful Kamal Apandi beserta jajaran disambut langsung oleh Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Tarakan, Masbuki, di kantor BPJS Ketenagakerjaan. Dalam pertemuan ini, kedua belah pihak berdiskusi mengenai berbagai upaya kolaborasi dalam memberikan perlindungan bagi masyarakat.

Kepala Kantor Wilayah Kaltim & Kaltara Wanda P.Asmoro melalui Kepala Jasa Raharja Cabang Tarakan, Rd. Saeful Kamal Apandi menyampaikan bahwa “Kami sangat mengapresiasi kerja sama yang telah terjalin antara Jasa Raharja dan BPJS Ketenagakerjaan. Dengan adanya pertemuan ini, kami berharap koordinasi dan komunikasi dapat semakin ditingkatkan guna memberikan pelayanan yang lebih cepat dan tepat kepada masyarakat,” ujar Beliau.

Sementara itu, Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Tarakan, Masbuki, menyambut baik kunjungan tersebut dan menegaskan pentingnya sinergi antar lembaga dalam memberikan jaminan perlindungan kepada masyarakat.“Kami berharap melalui pertemuan ini, kita dapat lebih memaksimalkan program-program perlindungan sosial yang ada dan semakin meningkatkan pelayanan kepada masyarakat,” ujarnya.

Diharapkan melalui kunjungan ini, kerja sama antara Jasa Raharja dan BPJS Ketenagakerjaan di Tarakan dapat semakin erat, sehingga dapat memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat.

2 June 2025 Posted by | Rekan Media | Leave a comment

Jasa Raharja Cabang Tarakan Gelar Pelatihan Pertolongan Pertama Gawat Darurat (PPGD) di Aula Paten Polres Tarakan

Dalam upaya meningkatkan kesiapsiagaan dan keterampilan dalam menangani kecelakaan lalu lintas, Jasa Raharja Cabang Tarakan menggelar Pelatihan Pertolongan Pertama Gawat Darurat (PPGD) di Aula Paten Polres Tarakan. Kegiatan ini diikuti oleh berbagai pihak terkait, termasuk Jasa Raharja Cabang Tarakan, Personel kepolisian, Tenaga medis RS Umum Daerah dr.H. Jusuf SK, Dinas Perhubungan Serta Pengemudi truk di Kota Tarakan.

Pelatihan ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan dasar dalam menangani korban kecelakaan lalu lintas sebelum mendapatkan penanganan medis lebih lanjut. Dalam pelatihan ini, peserta mendapatkan materi tentang teknik pertolongan pertama, evakuasi korban, serta koordinasi dalam situasi darurat.

Kepala Kantor Wilayah Kaltim & Kaltara Wanda P.Asmoro melalui Kepala Jasa Raharja Cabang Tarakan, Rd. Saeful Kamal Apandi, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Jasa Raharja dalam mendukung optimalisasi penanganan kecelakaan lalu lintas. “Kami ingin memastikan bahwa masyarakat, khususnya pihak yang sering berhadapan dengan situasi kecelakaan, memiliki pemahaman dan keterampilan yang memadai dalam memberikan pertolongan pertama,” ujarnya.

Kanit Kamsel Sat lantas Polres Tarakan, IPDA Pipit Priatingsih, yang turut hadir dalam kegiatan ini juga menekankan pentingnya sinergi antara pihak kepolisian, Jasa Raharja, tenaga kesehatan, dan masyarakat dalam menangani insiden kecelakaan. “Kecepatan dan ketepatan dalam memberikan pertolongan pertama sangat menentukan keselamatan korban kecelakaan. Oleh karena itu, pelatihan seperti ini sangat dibutuhkan,” tuturnya.

Selain teori, pelatihan ini juga melibatkan simulasi langsung dari Tenaga medis RS Umum Daerah dr.H. Jusuf SK untuk memperagakan teknik pertolongan pertama pada korban kecelakaan, seperti penanganan luka, resusitasi jantung paru (RJP), hingga teknik pemindahan korban dengan aman.

Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan para peserta dapat menjadi agen perubahan dalam meningkatkan keselamatan di jalan raya serta mempercepat proses penanganan korban kecelakaan lalu lintas di wilayah Tarakan dan sekitarnya.

2 June 2025 Posted by | Rekan Media | Leave a comment

Pelayanan Kesehatan Gratis Jasa Raharja Cabang Tarakan di Pelabuhan Tengkayu I (SDF) Kota Tarakan

Dalam upaya meningkatkan kesehatan masyarakat, Jasa Raharja Cabang Tarakan menggelar kegiatan Layanan Mobil Unit Keselamatan Lalu Lintas (MUKL) Pengobatan gratis di Pelabuhan Tengkayu 1 Kota Tarakan. Acara ini mendapat sambutan antusias dari warga dan pekerja pelabuhan yang membutuhkan layanan kesehatan setelah menjalani perjalanan panjang.

Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Jasa Raharja dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, khususnya dalam bidang kesehatan. Pengobatan gratis ini melibatkan tim medis profesional yang memberikan berbagai layanan kesehatan, seperti pemeriksaan tekanan darah, konsultasi medis, pemberian obat-obatan, dan edukasi kesehatan.

Kepala Kanwil Kaltim & Kaltara Wanda P.Asmoro melalui Kepala Jasa Raharja Cabang Tarakan, Rd. Saeful Kamal Apandi menyampaikan bahwa program ini merupakan wujud nyata kepedulian Jasa Raharja terhadap kesehatan masyarakat. “Setelah menjalani perjalanan panjang dan padat selama musim liburan, banyak warga yang mengalami kelelahan. Kami ingin memastikan mereka tetap sehat dan bisa kembali beraktivitas dengan optimal,” ujarnya.

Ke depannya, Jasa Raharja berencana untuk terus mengadakan layanan MUKL di berbagai lokasi strategis guna memastikan keselamatan dan kesehatan masyarakat tetap terjaga. Program ini merupakan bagian dari komitmen Jasa Raharja dalam mendukung transportasi yang lebih aman dan nyaman.

2 June 2025 Posted by | Rekan Media | Leave a comment

Pelayanan Kesehatan Gratis Jasa Raharja Cabang Tarakan di Pelabuhan Beringin Kota Tarakan

Dalam rangka memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat dan pengguna transportasi laut, Jasa Raharja Cabang Tarakan menggelar kegiatan Mobil Unit Keselamatan Lalu Lintas (MUKL) di Pelabuhan Beringin, Kota Tarakan.

Kegiatan ini merupakan bagian dari program tanggung jawab sosial Jasa Raharja untuk mendukung keselamatan dan kesehatan para penumpang dan pekerja di sektor transportasi. Dalam kegiatan tersebut, Jasa Raharja menyediakan layanan pemeriksaan kesehatan gratis seperti pengecekan tekanan darah, gula darah, dan konsultasi medis ringan.

Kepala Kanwil Kaltim & Kaltara Wanda P.Asmoro melalui Kepala Jasa Raharja Cabang Tarakan, Rd. Saeful Kamal Apandi menyampaikan bahwa Jasa Raharja dalam memberikan perlindungan dasar kepada masyarakat serta mendukung keselamatan dan kesehatan pengguna transportasi umum.
“Kami memahami bahwa dalam masa libur panjang, aktivitas masyarakat meningkat, termasuk mobilitas transportasi laut di Pelabuhan Beringin. Oleh karena itu, penting bagi kami untuk hadir memberikan pelayanan kesehatan agar masyarakat tetap bugar dan selamat dalam beraktivitas,” ujar beliau.

Antusiasme masyarakat terlihat tinggi, dengan ratusan orang memanfaatkan layanan gratis tersebut. Selain pemeriksaan kesehatan, Jasa Raharja juga memberikan edukasi tentang keselamatan berlalu lintas dan pentingnya menjaga kesehatan selama perjalanan.

Dengan kegiatan ini, Jasa Raharja berharap dapat terus berkontribusi dalam menciptakan transportasi yang aman dan sehat, serta meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pemeriksaan kesehatan secara berkala, khususnya setelah melakukan perjalanan jauh.

2 June 2025 Posted by | Rekan Media | Leave a comment

Pelayanan Kesehatan Gratis Jasa Raharja Cabang Tarakan di Dermaga Kulteka Tanjung Selor

Dalam upaya mendekatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat, Jasa Raharja Cabang Tarakan menggelar kegiatan Mobil Unit Keselamatan Lalu Lintas (MUKL) di Dermaga Kulteka, Tanjung Selor.

Kegiatan ini merupakan bagian dari program rutin Jasa Raharja untuk memberikan pelayanan kesehatan gratis bagi masyarakat, khususnya pengguna transportasi umum dan masyarakat sekitar pelabuhan. Layanan yang diberikan mencakup pemeriksaan kesehatan umum, cek tekanan darah, gula darah, serta konsultasi kesehatan ringan.

Kepala Kanwil Kaltim & Kaltara Wanda P.Asmoro melalui Kepala Jasa Raharja Cabang Tarakan, Rd. Saeful Kamal Apandi mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk komitmen Jasa Raharja dalam mendukung keselamatan dan kesehatan masyarakat, terutama di wilayah-wilayah yang menjadi simpul transportasi.

“Kami ingin memastikan bahwa masyarakat yang beraktivitas di kawasan pelabuhan juga mendapatkan akses layanan kesehatan dengan mudah. Kegiatan MUKL ini menjadi sarana kami untuk hadir lebih dekat dengan masyarakat,” ujarnya.

Antusiasme masyarakat terhadap kegiatan ini terlihat dari banyaknya warga yang datang untuk memeriksakan kesehatannya sejak pagi hari. Selain itu, petugas Jasa Raharja juga memberikan edukasi singkat tentang pentingnya keselamatan berlalu lintas dan peran Jasa Raharja dalam memberikan perlindungan kepada korban kecelakaan lalu lintas.

Kegiatan MUKL ini diharapkan dapat terus berlanjut di berbagai titik strategis lainnya di wilayah Kalimantan Utara sebagai bentuk pelayanan proaktif dari Jasa Raharja kepada masyarakat.

2 June 2025 Posted by | Rekan Media | Leave a comment