Sering Dipaksa Perhatikan Penampilan? Ini Alasannya!
KEBANYAKAN pria tidak seperti wanita yang senang memerhatikan penampilannya dengan dandan. Mereka takut disebut “keganjenan”, cowok metroseksual, atau lainnya. Mereka ingin yang simpel dan tampil apa adanya. Namun, itulah yang menjadi penyebab kenapa banyak pria masih amburadul dalam urusan fesyen.
Kemeja yang terlalu longgar hingga sepatu usang penuh lubang yang sudah seharusnya Anda museumkan sejak dulu tetap saja ikut menghiasi penampilan. Padahal, ada berbagai alasan mengapa pasangan ingin Anda berpakaian rapi dan ini erat kaitannya dengan status sosial Anda.
Lantas, mengapa wanita gemar memaksa kaum adam untuk memerhatikan penampilan? Berikut rangkuman yang dikutip dari Askmen:
Dia ingin membuat iri wanita lain
Anda mungkin ingin mengajak pasangan berkeliling kota dan menggandengnya dengan mesra untuk mengenalkan pada semua orang bahwa si dia adalah pujaan hati Anda. Tidak ada salahnya dengan hal ini. Tapi si dia bisa menolak permintaan tersebut jika Anda masih memakai cara busana yang sama.
Patut untuk diketahui, saat-saat ini adalah moment emas bagi setiap wanita membuat iri wanita lain dan membuat pria lainnya seperti pecundang. Ditambah dengan kemesraan yang Anda berdua pertontonkan. Karenanya, sebelum mengajak si dia berkencan, cobalah untuk memperbaiki penampilan Anda terlebih dahulu.
Untuk meningkatkan status Anda
Meski tak disadari, sebetulnya cara berbusana yang sedap dipandang pun bisa meningkatkan status Anda. Anda kini merupakan sosok pria dewasa yang sibuk mengurus bisnis, mulai dari tumpukan pekerjaan hingga berbagai proyek terbaru. Namun wajib diingat, busana kerja juga mendukung status sosial sehingga Anda dapat diterima di tengah-tengah lingkungan.
Tentu, menjadi yang terpopuler bukan segalanya, tapi cara busana yang rapi juga termasuk dalam kriteria penilaian wanita mencari kekasih.
Membuat sahabat dan keluarganya terkesan
Untuk mencuri perhatian, tidak hanya cukup dengan menciptakan kesan betapa hebatnya Anda. Untuk mendapatkan simpati dari para sahabat dan calon mertua, juga tergantung pada penampilan fisik Anda.
Selama mereka melihat Anda tampil rapi, dan tidak urakan, Anda bisa mencegah imej negatif yang mereka pikirkan mengenai diri Anda. Dengan sendirinya, dukungan bisa terus mengalir untuk hubungan Anda bersama pasangan
Blogger Indonesia dukung internet aman, sehat & manfaat
Blogger Indonesia dukung internet aman, sehat & manfaat – Setelah menunggu beberapa menit ingin mencoba kembali menjadi salah satu peserta kontes SEO yang diadakan oleh BEM FASILKOM UMB dengan keyword yang telah ditentukan yaitu “Blogger Indonesia dukung internet aman, sehat & manfaat“. Dari kandungan kata kunci memiliki makna yang menjadi bahan pemikiran juga bahan evaluasi sekaligus ajakan kepada semua penikmat dunia maya khsususnya untuk kalangan blogger se-Indonesia.
Memang, sekarang usaha untuk menjadikan internet sebagai bahan, sumber, ataupun referensi bacaan tentunya kearah yang lebih aman, sehat dan manfaat harus lebih digiatkan lagi, menurut info yang telah didapat dari berbagai data berita digital, sekitar ribuan orang mendownload video artis yang sampai sekarang masih menjadi bahan utama di berita, sungguh miris melihat bukti bahwa masih banyak orang yang suka mengakses info yang kurang bermanfaat bahkan cenderung negatif, dan yang lebih parahnya lagi rata-rata semua data yang didapat bisa diakses dengan cuma-cuma. sungguh menyedihkan, jadi kata yang tepat bagi kita khususnya selaku Blogger Indonesia dukung internet aman, sehat & manfaat.
sobat, alangkah baiknya kita terlebih dahulu mencoba untuk memahami bagaimana kita berinternet aman, sehat & manfaat. Internet yang aman sehat dan manfaat adalah kita mengetahui dan memahami kode rambu-rambu dalam dunia maya, contoh internet aman, sehat & manfaat dalam dunia pendidikan, para penyedia berita senantiasa memberikan info dan berita yang bermanfaat, menjadi bahan pembelajaran bagi semua pembacanya, sebelum mempublikasikan artikel bacaan untuk khalayak ramai, apakah berita ini memberikan kontribusi yang positif bagi masyarakat? mencerdaskan masyarakat dan menjadikan sikap kritis terhadap info-info yang sedang hangat dibicarakan, baik media untuk fasilitas publikasi berita itu dari blog, situs portal, website, ataupun forum-forum online. jadi unsur target berinternet aman, sehat & manfaat dapat tercapai dan nilai plus bagi pengunduh berita tersebut.
Manfaat & tips berinternet sehat dan aman melalui blogging – Menurut saya pribadi blogging merupakan kegiatan mempublikasikan apapun baik itu artikel bacaan, gambar, ataupun video. Setiap blogger bebas mempublikasikan isi atau konten bacaan, tapi yang tetap harus diperhatikan adalah kode etik dunia perbloggeraan, tentunya kita ingat kembali contoh pertama dalam internet aman, sehat & manfaat dalam dunia pendidikan yaitu: MEMBERIKAN NILAI POSITIF bagi SEMUA PEMBACA., Artikel – artikel yang bermanfaat, Gambar – gambar yang tidak berbau porno dan tidak mengandung kekerasan, Video – apalagi Video yang memberikan pembelajaran yang bermanfaat bagi semuanya..^_^.
Jadi sepatutnya lah kita sebagai Blogger Indonesia untuk ikut serta dukung internet aman, sehat & manfaat . Apapun jenis blog kita, yang penting adalah bagaimana mengajak khalayak ramai untuk senantiasa berinternet aman, sehat dan manfaat dengan tulisan-tulisan, gambar, maupun video yang memberikan pembelajaran yang positif.
Sobat, mau menanggapi atau memberikan tambahan bagaimana mengajak sobat blogger kita dalam mendukung program Blogger Indonesia dukung internet aman, sehat & manfaat?
Sumber: LuthfiFuadi.com
gambar: http://www.tutor2u.net/blog/images/uploads/blog-blogging.jpg
Bahayanya Jika Menahan Bersin
Jika keinginan bersin terjadi saat sedang terlibat perbincangan serius, pertemuan penting atau berada di ruang yang sepi, orang lebih suka untuk menahannya. Sebaiknya jangan menahan bersin karena bisa berbahaya.
Beberapa orang mencoba menahan bersin dengan cara menekan hidung mereka sehingga keinginan untuk bersin menjadi hilang. Ternyata menahan bersin justru bisa menjadi masalah yang serius jika sering dilakukan.
Kecepatan bersin yang dimiliki manusia adalah 161 km/jam, sehingga jika seseorang menahan untuk bersin maka tubuh harus menahan kecepatan tersebut secara tiba-tiba. Hal ini tentu saja akan mempengaruhi fungsi tubuh dan menyebabkan kuman yang seharusnya dikeluarkan malah masuk kembali.
“Bersin merupakan kegiatan yang positif karena memiliki fungsi membersihkan faring (rongga antara hidung, mulut dan tenggorakan) dan ini adalah hal yang baik, sedangkan menahan bersih justru berbahaya karena bisa menimbulkan beberapa risiko,’ ujar Dr Michael Roizen, kepala Wellness Officer Clevelend Clinics, seperti dikutip dari Doctoroz.com.
Roizen mengungkapkan ada beberapa bahaya yang bisa ditimbulkan jika seseorang menahan bersin yaitu:
-
Menyebabkan patah tulang di tulang rawan hidung
-
Mimisan
-
Pecah gendang telinga
-
Gangguan pendengaran
-
Vertigo
-
Retina yang terlepas atau mengalami emfisema.
Hal ini karena tubuh berusaha menahan kecepatan dari bersin yang tinggi. Cedera yang timbul umumnya mempengaruhi struktur bagian dalam kepala.
Emfisema adalah suatu kondisi yang bisa menyerang anak-anak ataupun orang dewasa, kondisi ini sangat berbahaya dan berpotensi mematikan karena dapat membatasi pasokan udara. Tanda-tanda yang muncul biasanya wajah atau leher yang membengkak dan timbul rasa ketidaknyamanan.
“Untuk membantu seseorang agar mudah bersin bisa dengan cara melihat cahaya terang, hal ini dapat merangsang saraf optik yang melintasi jalur pusat bersin. Selain itu iritasi yang terjadi di saraf dekat pusat bersin juga bisa memicu seseorang untuk bersin,” tambahnya.
Saat seseorang bersin biasanya diikuti oleh keluarnya bakteri atau kuman dari dalam tubuh. Hal ini berguna untuk menjaga hidung agar tetap bersih, karenanya seringkali bersin terjadi secara berulang-ulang.
Jadi jangan pernah menahan bersin untuk menghindari beberapa risiko tersebut. Tapi jangan lupa untuk menutup mulut dan hidung dengan tangan, tisu, sapu tangan atau lekukan lengan saat bersin, agar bakteri dan kuman yang keluar tidak membahayakan orang lain.
Sumber :
Keunikan Letak Mata Hewan dan Kegunaannya
Dari semua hewan ciptaan Tuhan memiliki keunikannya masing-masing, salah satunya cara melihat dan tata letak mata hewan itu tersendiri.
Bajing / Tupai

Mata Bajing atau Tupai terdapat di kedua sisi kepalanya, dan berada pada kedua pipi-pipinya yang bentuknya melandai ke depan dan menyerupai kerucut. Dengan demikian ia memiliki pandangan yang tajam ke arah depan. Akan tetapi letak mata itu cukup dekat dengan pangkal kepalanya sehingga melalui kepalanya itu sambil lari memanjat pohon ia dapat melihat melalui punggungnya apakah ada yang mengejar atau tidak.
Atau sambil lari di atas tanah ia dapat melihat ke atas untuk mengawasi burung elang yang mengejarnya. Akan tetapi disamping kelebihannya itu ia mempunyai kelemahan yaitu tidak dapat melihat dengan mudah ke arah samping.
Burung Elang

Mata burung Elang memiliki ketajaman penglihatan yang luar biasa untuk berburu. Ia dapat melihat seekor kelinci yang melompat-lompat diantara semak-semak ribuan kaki di bawahnya.
Kelinci

Akan tetapi si kelinci yang diburu itu memiliki mata di kedua belah kepalanya yang tempatnya sedemikian rupa sehingga dapat melihat elang yang memburunya dan yang sedang menukik untuk menyambarnya. Sekarang tinggal binatang yang mana yang beruntung.
Burung Hantu

Burung Hantu memiliki mata yang letaknya tidak seperti mata burung pada umumnya yaitu di kiri kanan kepala, akan tetapi di bagian depan mukanya. Penglihatannya sangat tajam dan dapat mengamati mangsanya dengan jelas dalam keredupan maupun dalam kegelapan malam. Akan tetapi untuk menentukan tempat mangsanya ia lebih mengutamakan pendengarannya. Ia dapat menentukan dengan tepat posisi tikus dari suara dedaunan yang terusik oleh gerakan tikus mangsanya itu.
Burung hantu sebagai pemburu pada malam hari memiliki mata yang besar sekali, sedemikian besarnya sehingga bola matanya tidak dapat digerakkan di dalam rongga matanya itu. Untuk menengok ke samping ia harus memutarkan lehernya dan ia dapat melakukannya sampai menengok ke belakang sekalipun. Selain dari pada itu matanya itu tajam sekali sehingga di dalam cahaya redup, dimana mata manusia tidak dapat malihat apapun, ia dapat menemukan mangsanya.
Burung Robin

Burung Robin, sejenis burung Murai yamg ada di Eropa tidak dapat melihat sesuatu dengan jelas yang berada beberapa cm di depannya. Agar dapat medilihat jelas, mangsanya itu harus berada pada jarak yang agak jauh.
Untuk dapat melihat mangsanya, misalnya seekor cacing, ia berdiri tegak dan menggerakkan kepalanya ke arah belakang, sehingga matanya itu ada pada jarak “dapat melihat”.
Rupanya seperti orang yang rabun dekat, untuk melihat benda dengan jelas (misalnya untuk dapat membaca) orang rabun dekat itu harus menjauhkan benda itu beberapa cm dari padanya.
Kucing

Kucing adalah binatang piaraan yang sangat kita gemari. Ia termasuk binatang “noctural” yaitu binatang yang memburu mangsanya baik pada siang hari maupun pada malam hari. Oleh karena itu mata kucing bisa menyesuaikan diri baik untuk siang hari maupun untuk malam hari. Biji matanya (pupil) tidak bundar sebagaimana kebanyakan binatang- lainnya, melainkan lonjong (oval). Pada malam hari bentuk yang lonjong itu terbuka melebar sedang pada cahaya yang kuat atau terang mengecil sampai menjadi bentuk celah.
Mata seekor kucing akan berpijar (seperti menyala) bila disoroti cahaya lampu yang kuat, karena dibagian belakang matanya itu terdapat lapisan selaput yang bekerja seperti cermin yang memantulkan kembali cahaya yang mengenainya. Selain daripada itu didalam matanya itu terdapat sel-sel yang sangat peka terhadap cahaya yang redup. Akan tetapi sel-sel itu tidak dapat membedakan warna alias buta warna.
Ikan

Kedua mata kita itu merupakan suatu kesatuan, melirik bersama-sama ke arah yang sama dan melihat benda yang sama pula. Demikian pula pada mamalia dan burung. Akan tetapi tidak demikian halnya pada ikan, terutama ikan yang pipih, yang matanya itu terdapat di kiri dan kanan kepalanya. Pada kelompok ikan (demikian juga pada bunglon) kedua mataya itu bekerja masing-masing dengan bebas, tidak tergantung satu sama lain, misalnya mata kiri mengarah ke depan sedang mata kanan mengarah ke belakang.
Dengan demikian penglihatannya itu dapat mencakup jarak dan daerah pandang yang luas, karena dapat melihat kepada dua arah yang berbeda secaara simultan. Ikan tidak memiliki kelopak mata, jadi tidak dapat berkedip (selalu melotot). Dengan demikian air selalu dapat membersikannya dan karena itu matanya selalu bersih.
Laba-Laba

Mata laba-laba merupakan suatu gabungan beberapa mata. Setiap mata memiliki lensa dan sel penerima berkas cahaya sehingga tampak seperti faset yang terpisah-pisah dan biasanya tersusun dalam kelompok-kelompok atau rumpun-rumpun pada punggung kepalanya. Laba-laba yang menangkap mangsanya dengan jaringnya dan menunggu mangsanya terperangkap, tidak begitu bergantung pada penglihatannya seperti laba-laba pemburu. Oleh karena itu baginya tidak menjadi masalah sifat rabun dekatnya itu.
Laba-laba pemburu mempunyai rumpun mata yang terdiri dari delapan buah mata yang terdapat pada punggungnya. Tiap-tiap mata dilengkapi lensa dan sel-sel yang dapat menangkap berkas cahaya. Walaupun tidak ada seekor laba-laba yang dapat melihat dengan jelas suatu benda yang letaknya pada jarak lebih dari 30 cm, laba-laba pemburu itu dapat mengikuti gerakan sekecil apapun dari bayangan mangsanya yang berpindah-pindah dari satu mata ke mata berikutnya.
[ariieqrizt.wordpress.com]














