Info Berita Rekan

OcehanBocahDiTengahRimbaNyaDunia

Ovi Maps 10 Kali Lebih Cepat Dibanding Google Maps

JAKARTA – Meski baru diluncurkan 21 Januari 2010 lalu, Ovi Maps besutan Nokia mampu menyedot pengguna hingga 3 juta pengunduh. Nokia mengklaim keberhasilan tersebut karena layanan peta tersebut 10 kali lebih kencang dari Google Maps.

“Salah satu perbandingannya, untuk coverage 20 kilometer, Ovi Maps hanya menyedot data sebesar 200 kb saja. Bandingkan dengan Google yang menyedot 2Mb untuk jarak yang sama,” klaim Service and Application manager Nokia Indonesia Haryanti Ladwidjaja, saat press briefing Ovi Maps, di Menara Mulia, Jakarta, Rabu (17/2/2010).

Selain itu, kendati masih seumur jagung, Ovi Maps sudah menjangkau 74 negara dengan 28 juta kilometer jalanan di dunia. Tak hanya itu, voice guide sudah dibenamkan sebanyak 64 bahasa, termasuk bahasa Indonesia. Sehingga, kekuataan ovi Maps semakin pas dengan fiturnya yang kaya, sehingga tidak menjadi sekedar alat penunjuk jalan saja.

Beberapa fitur Ovi Maps yang sudah kompatibel dengan kawasan Indonesia, diantaranya adalah fitur Lonely Planet. Di fitur tersebut, pengguna bisa mengetahui tempat-tempat seperti restoran, toko, dan lain sebagainnay yang dekat dengan posisi pengguna.

“Fitur lain yang paling penting adalah informasi jalan, disini pengguna Ovi Maps tinggal memasukkan alamat yang dituju, lalu tinggal memilih antara driver atau walking. Tampilan juga, dalam versi viktor bukan big map,” tambahnya.

Fitur cuaca mampu memprediksi cuaca di kota tertentu, hingga seminggu kedepan. Namun, Haryanti mengakui kalau informasi lalu lintas di peta digital ini belum tersedia dan saat ini sedang dalam pengembangan.

“Kita belum kerjasama karena belum ada yang memanage informasi lalu lintas secara profesional. Akan tetapi, dalam tahap penjajakan,” tandasnya

17 February 2010 Posted by | Elektronik, Handphone, Komputer | , , , | Leave a comment

Fakta Menarik Seputar Kaki

UMUMNYA, kaki tidak menjadi perhatian bagi banyak orang dibanding bagian tubuh lainnya. Mungkin karena letaknya di bawah, maka prioritas menjaga kebersihan dan kesehatannya sering kali terabaikan.

Tanpa kaki, tubuh tentu tidak bisa dikatakan sempurna. Kaki dibutuhkan dalam berbagai aktivitas, untuk berlari, berjalan, dan melompat. Sayangnya, kebanyakan orang hanya paham sedikit tentang apa yang sebenarnya terjadi di dalam kaki.

Berikut beberapa fakta menarik seputar kaki, seperti disibak Health24 dari buku “The People’s Almanac”. Dari banyaknya fakta berikut, berapa banyak fakta yang memang telah Anda ketahui?

· Kebanyakan orang punya 26 tulang di setiap kakinya, dan sebagian orang lagi punya 28 tulang. Ekstra tulang ini disebut sesamoids yang ditemukan tepat di belakang jempol kaki.

· 14 dari 26 tulang ditemukan di jari. Masing-masing jari punya tiga tulang, kecuali jempol.

· Telapak kaki mengandung kelenjar keringat lebih banyak dan urat saraf yang lebih sensitif per seperempat sentimeter dibanding bagian tubuh lainnya.

· Telapak kaki datar tidak selalu berarti masalah. Jika telapak kaki datar diluruskan dengan baik, hal itu memungkinkan seseorang untuk bisa berdiri dalam waktu cukup lama, karena berat tubuhnya didistribusikan ke daerah yang lebih besar.

· Sakit punggung, sakit kepala, gangguan pencernaan, dan gangguan tulang belakang sering dikaitkan dengan masalah kaki.

· Pola jalan kaki kanan dan kiri Anda tidaklah sama.

· Ketika berjalan normal, keseluruhan bagian telapak kaki Anda tidak pernah rata dengan tanah.

· Berdiri di satu tempat jauh lebih melelahkan daripada berjalan. Alasannya, permintaan beberapa otot untuk distribusi darah agar lebih lancar.

· Kutil dan kapalan bukanlah kondisi kaki normal, tetapi masalah ini paling umum terjadi. Mereka menyatakan bahwa Anda seharusnya memilih jenis sepatu yang pas untuk kaki.

· Kulit kaki lebih tebal daripada kulit di tempat lain pada tubuh Anda.

· Saat stres, Anda lebih rentan terhadap virus yang menyebabkan kutil di kaki.

· Ketika membeli sepatu, ide terbaik adalah saat kaki Anda terasa lelah dan mungkin sedikit bengkak. Dengan cara ini, kemungkinan Anda tidak akan membeli sepatu dengan ukuran terlalu kecil.

17 February 2010 Posted by | Cuap-Cuap, Trik & Tips | , , | Leave a comment

6 Spot Seksi Mengejutkan

ANDA berdua makin penasaran mengeksplorasi tubuh masing-masing. Percayalah, masih terdapat bagian tubuh yang selama ini tak tersentuh dan siap menjadikan sensasi seks makin indah.

Praktikkan zona panas tak biasa antara Anda dan pasangan untuk sebuah kejutan erotis. Berikut enam zona seks panas yang akan segera menyulut gairah Anda berdua, seperti dilansir Webmd.

Perlu diketahui, meski disibak enam zona seks menjanjikan, nyatanya masih banyak titik sensitif lain untuk sebuah kepuasan baru yang unik, dan pasti memuaskan.

Tulang pinggul (pihak wanita)

Mengapa zona ini tergolong hot karena tulang pingggul berada di bagian kecil tulang belakang Anda (tepat di atas bokong) dan berisi saraf yang satu saluran langsung dengan daerah kemaluan. Dijelaskan Mark Michaels dan Patricia Johnson, co-author “The Essence of Tantric Sexuality” yang mengutip sebuah kajian terbaru, rangsangan di bagian ini akan memicu orgasme pada 91 persen wanita.

Teknik yang pas untuk memaksimalkan zona ini, adalah Anda berbaring telentang, kemudian minta pasangan untuk menekan atau memijat lembut tulang pinggul Anda dengan telapak tangannya. Ini akan merangsang saraf dan memanaskan area genital Anda, tegas Michael Gach PhD, pendiri Acupressure Institute (acupressure.com).

Puting (pihak pria)

Area hot bukan hanya ada di puting payudara wanita, tapi juga pria. Sama seperti wanita, puting pria juga mengandung begitu banyak saraf sensitif. Cobalah matikan lampu kamar tidur, lalu mainkan area ini dengan ujung jari-jemari Anda. Tambahkan intensitas dan kekuatan serangan Anda dengan cubitan atau tarikan lembut.

Jempol kaki (pihak wanita)

Pernahkah Anda menyadari bahwa jempol kaki berkedut saat mencapai klimaks? “Merangsang jempol kaki bisa benar-benar memicu orgasme pada sebagian wanita,” tukas Johnson.

Tekniknya, minta pasangan untuk merangsang jempol kaki Anda dengan mulutnya atau mencubit lembut di samping jempol dan memutarnya di antara jari-jemari tangan pasangan. Gach menyatakan, aktivitas refleksiologi ini adalah jalan kecil untuk terhubung dengan area genital Anda.

Telapak kaki (pihak pria)

Menurut Michaels dan Johnson, telapak kaki adalah salah satu titik maskulin pria. Praktikkan titik akupresur di bawah kakinya, sekira sepertiga bagian di bawah jari kaki ketiga.

Menekan bagian ini selama beberapa detik akan menyebabkan luapan energi pada kaki hingga daerah kemaluan. Ditambahkan Gach, Anda juga bisa menyulut hasrat seksnya dengan menyikat lembut telapak kakinya.

Pusar (pihak wanita)

Pusar dan klitoris Anda punya banyak titik sensitif. “Faktanya, kalau Anda memainkan jari-jemari tangan di pusar, itu cukup merangsang area genital,” ucap Johnson.

Pasangan bisa menggunakan lidah atau jari tangannya untuk “menggali” lubang atau lekukan pusar Anda. Saat aksi semakin intens, minta pasangan untuk mencium lebih dalam.

“Dengan aksi itu, pasangan menyerang tiga poin akupresur yang disebut Lautan Energi yang terhubung dengan kenikmatan seksual dan kesuburan,” jelas Gach.

Hidung (pihak pria dan wanita)

Sebagai indera penciuman, hidung Anda berisi lebih banyak saraf sensitif dibanding bagian tubuh lainnya pada wajah. Plus, mengandung jaringan ereksi yang terbentang saat terangsang, meningkatkan kemampuan sirkulasi, dan sensitivitas.

Teknik merangsang hidung adalah dengan menggigit lembut ujung hidung masing-masing. Atau, gosok hidung masing-masing dalam gaya ciuman orang Eskimo. “Tulang rawan pada hidung adalah reseptor untuk meningkatkan rangsangan,” ujar Michaels.

17 February 2010 Posted by | All About Love, Cuap-Cuap, Trik & Tips | | 1 Comment

4 Hal Memalukan Wanita Selama Sanggama

BUANG gas, sendawa, atau kegelian saat bercinta? Kebiasaan memalukan atau biasa saja tergantung bagaimana kedekatan Anda dan pasangan. Tapi sebaliknya, dengan itu, Anda berdua justru bisa makin intim.Berikut empat hal memalukan yang biasa dilakukan wanita selama bercinta, seperti dikutip Womansday.

Buang gas saat berhubungan intim

Rata-rata, wanita buang gas sebanyak 14 kali sehari. Bagaimana jika ini juga terjadi saat bercinta? Mungkin saja, tapi Anda tak perlu khawatir.

“Itu hal manusiawi. Wanita bisa buang gas, sendawa, bahkan ’kentut vagina’ yang terjadi saat udara terjebak di dalam vagina selama bercinta,” tutur Dr Tina Tessina PhD, psikoterapis dan penulis “The Unofficial Guide to Dating Again”.

Kalau Anda tak bisa mencegah makanan mengandung gas sebelum bercinta atau tak sempat mengambil obat antigas, Dr Tessina menyarankan, “Lemparkan lelucon seputar seks dan tubuh Anda. Saling tertawa selama berhubungan intim karena salah seorang di antara Anda telah berbuat tidak sopan, akan membuat Anda berdua makin dekat.”

Geli saat dirangsang

Pasangan menyentuh Anda, tapi alih-alih terangsang, Anda justru tertawa terkikih-kikih karena kegelian. Dr Debby Herbenick PhD, penulis “Because It Feels Good: A Woman’s Guide to Sexual Pleasure and Satisfaction” menegaskan, jangan biarkan ini terjadi atau mood bercinta akan surut perlahan. Cobalah temukan titik yang pas pada tubuh pasangan untuk Anda rangsang, bukan membuatnya geli.

“Kalau pasangan wanita punya spot yang sangat sensitif, dia harus membiarkan pasangannya untuk menggunakan jenis sentuhan lain,” kata Herbenick.

Lain kali Anda merasa geli dengan sentuhan pasangan, minta sentuhan lembut tapi mantap padanya, daripada sentuhan ringan yang terkadang bisa memicu perasaan geli.

Bau vagina tidak sedap

Wanita yang pernah mendengar lelucon tentang alat kelamin “bau seperti ikan” bisa jadi bertanya pada dirinya, “Apakah alat kelaminku benar-benar bau seperti itu?”.

Kebenarannya adalah tubuh sehat pun menghasilkan bau. Bau tersebut adalah pheromenes Anda. Hormon inilah yang menjadikan Anda menarik di mata pria.

“Bau vagina akan semakin kuat akibat infeksi jamur. Tapi jika Anda menjaga kesehatan dan kebersihannya, tidak perlu khawatir. Pasangan yang berhubungan seks dengan Anda akan terbiasa dengan aroma alami ini, bahkan tak jarang membuatnya turn on,” kata Dr Tessina.

Lampu dimatikan

Tidur dalam keadaan lampu mati atau nyala adalah kebiasaan masing-masing orang. Kalau Anda lebih senang berhubungan seks di bawah gelapnya lampu, Anda tak sendirian.

Nyatanya, banyak wanita tidak percaya diri saat pasangan melihatnya dalam keadaan bugil. Tapi lucunya, seperti dikatakan Herbenick, “Kebanyakan pria senang dengan tampilan pasangan sangat ingin melihat Anda bugil, dengan stretch mark, selulit, dan sebagainya.”

Ditambahkannya, pria adalah makhluk visual. Berhubungan intim dalam keadaa lampu mati bisa menurunkan kesenangan dan kepuasannya. Kalau Anda tak berbiasa, cobalah manfaatkan cahaya lilin atau sebuah dimmer switch di kamar tidur.

17 February 2010 Posted by | All About Love, Cuap-Cuap, Trik & Tips | , , , | 1 Comment